Selasa, 07 Februari 2012

selamat 11 bulan (seandainya) kita masih

#30harimenulissuratcinta Hari ke-26

Bonjour Koala

Banyak hal yang terjadi kemarin bukan, aku sampai menangis mendengar kabar mocca.
Tapi kalau kita berhenti di tengah akan lebih sedih untuk mereka, karenanya kita harus extra maksimal merawat hammie-hammie baru kita nanti. Yeay!
Aku yakin nanti akan ada hasil baliknya ke kita, selama kita menyayangi mereka.
Seperti dokter hewan kemarin, hammie juga pasti tau kalau pemiliknya beneran sayang sama mereka.
Rest in peace mocca :’)
L.I.F.E.G.O.E.S.O.N kalau kata lagunya Noah and The Whale.

Mengenai chip, kalau misalkan aku jadi ngerawat dia, aku pasti bakal jaga dia terus ojan.
Aku sayang dia, aku nggak ikhlas liat dia di tangan orang lain, selain kamu tentunya.
Pokoknya siapa pun hamsternya, kita pasti bisa ngerawat mereka nanti.
Jangankan hamster, ngerawat kamu juga dengan senang hati banget dah.

Hamster dan hewan lainnya kalau tidak ada pasangan dan diajak main tuannya pasti akan kesepian.
Diam dan merasa hampa.
Sama seperti aku setelah kehilangan kamu.
Begini ya rasanya, sedih, dan aku masih belum terbiasa.
Semalam aku lagi mikirin banget kamu, ah tiap hari sepertinya.
Tiap hari aku selalu melihat kamu di timeline, terlebih beberapa hari terakhir ini ,“itu siapa?” aku tidak berani bertanya.
Aku tidak berhak, tapi aku selalu melihatmu, itu saja.
Terkadang aku bertanya-bertanya, kenapa makin kesini sms kamu semakin pendek, apa kamu makin terbiasa tanpa aku koala?
Sebenarnya aku ingin sekali bilang di depanmu, “Aku kangen kamu.”
Namun aku juga tidak mau melihatmu marah karena bilang begitu, tapi memang aku mau bilang itu dari dulu, nahan untuk tidak terlalu peduli ke kamu aja sakitnya udah macam maag kambuh.
Jadi saat ini aku baru bias bilang “kangen kamu” melalui tulisan, setidaknya aku bisa menumpahkan perasaanku disini.
Jangan marah ya koala man, tapi aku masih ___________ kamu.

Nanti kita nonton yuk, benar kan film tahun ini memang banyak yang bagus, haha.
Yang kemarin ku bilang di surat sepertinya imajinatif banget ceritanya, tapi aku juga penasaran dengan The Thing, Dream House sih.
Aku suka ekspresimu saat sedang serius menonton film dan berebut popcorn denganku.
Padahal yang ingin kubilang, aku suka melihatmu tersenyum, dimanapun dan sedang apapun itu, itu saja.

Tetap tersenyum selebar kota Jakarta ya koala *puk puk.
Maaf semalam aku sms seperti itu, tiba-tiba teringat kalau ini sudah Februari.
Mendadak teringat seandainya kita masih.
Happy Anniversary 11 months jika kita masih bersama, @upinapon.
Stay tune on your way,


Tidak ada komentar:

Posting Komentar