Minggu, 05 Februari 2012

koala koala koala, can you hear me?

#30harimenulissuratcinta Hari ke-24

Loha koala man,



Seperti dugaanku badanmu masih pegal-pegal ternyata, setelah jenguk temanmu cepat istirahat lagi ya.
Perbaikan gizi sebanyak-banyaknya, ah padahal aku ingin mengajakmu makan iga bakar hari ini. Akunya juga mau perbaikan gizi :(
Yo koala, aku punya ide untuk perbaikan gizi next trip, bagaimana kalau kita lanja-lanja ke Tebet makan nasi jamblang :)
Aku tau kamu mau itu kan kannnnn... aku juga belum pernah coba makanya penasaran, nanti ya sebelum kamu manggung lagi.

Hari ini cuaca mendung ojan, semoga saat kita ke klinik nggak turun hujan ya, kasian si hammie buntil-buntil itu.
Tapi lebih sedih kalau kamu yang kehujanan sih...
Cepat datang ya, aku menunggumu di warnet biasa no. 9
Aku tahu hari ini kamu tidak bisa berlama-lama, makanya aku ingin memanfaatkan waktu sebaik-baiknya denganmu.

Kamu tau film yang mau aku lihat tadi, itu aku tertarik karena ada gambar kataknya hahahaha... eh ngingetin aku sama katak di naruto tauuu... makanya aku mau lihat.
Mungkin nanti ya, saat kita sama-sama ada waktu luang untuk itu.
Sebentar lagi kamu juga harus kuliah, semangat!

Meskipun di awal semester terkadang tidak sesuai dengan akhir semester, aku optimis kamu bisa mengejarnya di semester ini, dan nanti menyelesaikan mata kuliah yang baru.
Kegiatan dance kamu juga pasti semakin padat, aku juga mungkin nanti sudah mulai mencari lowongan kerja.
Kita berdua sama-sama berjuang ya ojan.

Aku tetap ingin dan akan terus melihatmu dari segala arah.
Menyemangatimu semaksimal aku bisa.
Membantumu karena aku menyukainya.
Tentu saja ini bukan slogan partai demokrat yang,"bersama kita bisa."

Tetapi, kita memang pasti bisa.
You're good in your own way, your own character.
And i love you more than most.
Thankies...

@upinapon

Tidak ada komentar:

Posting Komentar